Dyah Ayu Puspitaningarti, SKM, M.Kes kepala Dinas Kesehatan Ponorogo |
SINYALINDONESI, PONOROGO - Dyah Ayu Puspitaningarti, SKM, M.Kes Kepala Dinas kesehatan Kabupaten Ponorogo yang baru saja dilantik oleh bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko pada Jumat, 11 Februari 2022 menggantikan posisi Drg. Rahayu Kusdarini, M.Kes karena pensiun memiliki sejumlah tugas berat yang sudah siap menanti.
Bagaimana tidak, trend covid19 dengan varian baru Omicron secara nasional terus mengalami lonjakan konfirmasi sehingga perlu diwaspadai belum lagi capaian vaksinasi di Kabupaten Ponorogo baik vaksinasi anak maupun lansia masih terus harus digenjot...agar terbentuk kekebalan komunal di masyarakat.
Bupati Sugiri Sancoko juga menaruh harapan besar kepada kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo yang baru. Dimana menyikapi gelombang lonjakan covid19 secara nasional ada trend kenaikan konfirmasi sehingga hal itu harus diwaspadai bersama. Namun demikian, dirinya tidak mau masyarakat sampai gaduh dan panik begitu juga pemulihan ekonomi tetap harus jalan tapi dirinya sepakat jika pengendalian dan pencegahan covid19 harus dilakukan. Makanya butuh keseimbangan antara keduanya.
"Saya berharap kepada Kepala Dinas Kesehatan yang baru, Bu Ayu harus bisa menyeimbangkan itu."pinta Bupati Sugiri.
Sementara itu Dyah Ayu Puspitaningarti mengaku tidak bisa bekerja sendirian dalam hal penanggulangan dan pencegahan covid19 di kabupaten Ponorogo. Oleh karenanya dirinya mohon dukungan dan kerjasama semua pihak agar Pandemi covid19 segera berakhir dan Masyarakat bisa kembali aktifitas secara normal.
"Saya minta masyarakat tidak boleh abay dalam menjaga Protokol kesehatan dengan cara tetap memakai masker, hindari kerumunan, cuci tangan dan ikuti vaksinasi."jelasnya.
Selain itu, masyarakat diminta tidak boleh panik. Meskipun covid19 adalah penyakit menular tapi bisa dicegah dengan makan makanan bergizi, menjaga prokes ketat dan tetap waspada untuk kesehatan hebat guna mewujudkan Ponorogo hebat.(Nang)
Posting Komentar