Dinas Sosial P3A Kabupaten Ponorogo adakan rapat koordinasi pengarusutamaan gender tahun 2021

Dinsos P3A Ponorogo gelar rapat koordinasi pangarustamaan gender tahunn2021

SINYALINDONESIA, PONOROGO
- Dinas sosial melalui, bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) kabupaten Ponorogo mengadakan rakor pengarusutamaan gender PUG di Balai Roso Ponorogo (Kamis,4/3/21).

Dra. Etty Nooraini K, MM Nara sumber dalam kegiatan menjelaskan bahwa gender adalah suatu sifat yang melekat terhadap laki laki maupun perempuan yang terbentuk secara kultural maupun sosial, sex adalah anugrah dari tuhan yang terkait biologis, demikian perbedaan gender dan sex," jelas Etty.

Suasana rapat koordinasi pengarusutamaan gender tahun 2021

Beliau juga memaparkan bahwa pengarusutamaan gender adalah strategi yang dilakukan secara rasional dan sistimatis untuk mencapai dan mewujudkan kesetaraan dan keadilan gender di dalam sejumlah segi kehidupan manusia di lingkungan,baik di lingkungan keluarga, masyarakat dan negara,melalui kebijakan dan program yang memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan dan permasalahan perempuan dan laki-laki ke dalam perencanaan, pelaksanaan, pemantauan dan evaluasi dari seluruh kebijakan dan program diberbagai bidang kehidupan dan pembangunan

"Gender Champion sangat besar perannya dalam pengarusutamaan gender dimana mereka sangat aktip dalam menyuarakan dan mensosialisasikan kepada masyarakat,"jelas Etty.

Acara hari ini di ikuti dari  unsur organisasi, Lembaga masyarakat dan dunia usaha serta dari media baik media cetak, elektronik dan radio.(adv/sun)

0/Post a Comment/Comments

Dilihat :