Bupati bersama Dandim dan Kapolres Ponorogo ketika berangkatkan pemudik menuju Jakarta usia libur lebaran
PONOROGO, SINYALINDONESIA - Komandan Kodim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han. pagi tadi menghadiri acara pemberangkatan mudik balik gratis lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023 M yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Ponorogo, Jumat (28/04/2023).
Kegiatan yang digelar di Aloon – Aloon Utara Kabupaten Ponorogo dan diperuntukkan bagi warga atau masyarakat Kabupaten Ponorogo tersebut sangat diapresiasi Komandan Kodim 0802/Ponorogo karena bisa membantu warga terutama yang akan kembali mudik. “ Program ini bagus sekali karena sangat bermanfaat sekali bagi warga terutama para pemudik yang ingin kembali, “ katanya.
“Sebagaimana disampaikan Bupati Ponorogo dalam sambutan bahwa fasilitas ini adalah salah satu wujud perhatian kepada warga khususnya yang melaksanakan mudik balik agar lebih nyaman, aman dan lancar sampai tujuan, “ kata Letkol Inf Hirta Juni Adriansyah, S. Sos. M. Han.
Program mudik balik gratis oleh Pemkab. Ponorogo tersebut memberangkatkan sebanyak 265 penumpang dengan menggunakan kendaraan bus sebanyak 5 buah. Tidak itu saja, guna kenyamanan para penumpang selama dalam perjalanan, dalam kesempatan tersebut juga diberikan bingkisan yang diserahkan secara simbolis kepada perwakilian warga yang melaksanakan mudik balik.(MdC0802)
Posting Komentar